Untuk Pembelajaran selanjutnya…
Present perfect tense adalah aturan waktu dalam bahasa Inggris yang mengungkapkan suatu peristiwa atau kejadian yang dimulai di masa lampau dan efek atau hasilnya terlihat/terasa atau ada kaitannya dengan masa sekarang. Jadi present perfect adalah salah satu tenses yang memiliki durasi waktu. Sama seperti jenis tense yang lainnya, present perfect juga memiliki dua bentuk utama, yaitu bentuk predikat kata kerja (verbal form) dan bentuk predikat bukan kata kerja alias yang berpelengkap (nonverbal from). Perhatikan penjelasan di bawah ini tentang present perfect!
VERBAL FROM (Menggunakan kata kerja)
Bentuk predikat berkata kerja dari present perfect terdiri dari tiga: bentuk positif (positive/declarative), bentuk negatif (negative/declarative), dan bentuk tanya (interrogtive).
Positive
Bentuk positif present perfect menggunakan kata kerja bantu perfektif (perfect auxiliary), yaitu Has/Have + Verb 3.
I/you/they/we | HAVE | Verb3 | Object |
She/he/it | HAS |
Negative
Bentuk negatif dari present perfect menggunakan NOT atau NEVER setelah Has/Have baru ditambahkan past participle verb atau Verb 3.
I/you/they/we | HAVE | Not | Verb3 | Object |
She/he/it | HAS |
Keterangan waktu (time clues)
For (selama), since (sejak), already (sudah → untuk kalimat positif), yet (belum → untuk kalimat negatif), once (sekali), three times (tiga kali), many times (berulangkali), so far (sejauh ini), lately / recently, nowadays (akhir-akhir ini) |
Contoh:
Positive
- Nabila and her brothers have decorated this small house for her birthday party since yesterday
(Nabila dan adik-adiknya sudah mendekorasi rumah kecil ini untuk ulang tahunnya sejak kemarin)
- Badrun has already activated his new SIM card since last week so that he can call his relatives and friends with new phone number.
(Badrun sudah mengaktifkan kartu SIM barunya sejak minggu kemarin sehingga ia bisa menghubungi kerabat beserta teman-temannya dengan nomor HP baru)
- Several farmers in my village have cultivated the farmland for two days so that they can plant rice seeds as soon as possible.
(Sejumlah petani di desaku sudah menggarap lahan pertanian selama dua hari sehingga mereka bisa menanam benih padi sesegera mungkin) - Wini’s crying so sadly has caused me very worried so I will try to entertain her.
(Menangisnya Wini dengan begitu sedih telah menyebabkanku merasa sangat khawatir jadi saya akan berusaha untuk menghiburnya)
Negative
- Salsabila has never controlled her own shops since she worked so busily as a supervisor in a shopping centre.
(Salsabila belum pernah mengontrol toko-tokonya sendiri semenjak dia bekerja dengan sibuknya sebagai seorang pengawas di sebuah pusat perbelanjaan)
- Since the doctor stopped examining the patients’ health condition, the patients families have not protested him yet.
(Semenjak dokter tersebut berhenti mengetes kondisi kesehatan pasien, pihak keluarga pasien sama sekali belum memprotesnya)
- That professional pilot hasn’t done dangerous maneuvers since he flew that Russian jetplane
(Pilot profesional tersebut belum melakukan manuver yang berbahaya sejak ia menerbangkan pesawat jet Rusia tersebut)
- Bimo and I have never brought dictionaries to that English course for several class meetings
(Saya dan Bimo belum pernah membawa kamus ke tempat kursus Bahasa Inggris tersebut selama beberapa pertemuan kelas)
Interrogative
Sama seperti jenis tense yang lain, jenis pertanyaan dalam present perfect juga dibagi dua: auxiliary atau yes/no-question dan informative/W/H-question. Perhatikan pola di bawah ini!
Auxiliary or Yes/No-Question (Apakah….sudah….)
HAVE | I/you/they/we | Verb3 | Object |
HAS | She/he/it |
W/H-Question
W/H | HAVE | I/you/they/we | Verb3 | Object |
HAS | She/he/it |
Catatan:
- W/H—Question = Pertanyaan informatif yang di awali dengan what/when/ where/who/why/how
- Yes/No-Question = Pertanyaan yang diawali dengan have/has dan menghendaki jawaban yes or no
Contoh:
Auxiliary atau yes/no-question
- Has Romeo rented his exploring cars to the tourists coming to this beach?
(Apakah Romeo sudah menyewakan mobil-mobil penjelajah miliknya ke para turis yang datang ke pantai ini?)
- Have they revised the proposal content and handed in back to the sponsor?
(Apakah mereka sudah merevisi isi proposal dan menyerahkannya kembali ke pihak sponsor?)
Yes/No atau informative question
- Why hasn’t Amanda collaborated with new singers in this five-day concert?
(Mengapa Amanda belum berkolaborasi dengan penyanyi-penyanyi baru di konser lima hari ini?)
- How have those local miners broken through the blockage made by police and security guards?
(Bagaimana cara penambang lokal tersebut menerobos blokade yang dibuat oleh polisi dan petugas keamanan?)
NON-VERBAL FORM (Tidak menggunakan kata kerja)
Bentuk non-verbal selalu berpredikat pelengkap atau complement. Pelengkap tersebut terdiri dari frasa kata sifat (adjective phrase), frasa kata benda(noun phrase), dan keterangan tempat (adverb of place). Perhatikan pola di bawah ini!
Contoh penggunaan non-verbal:
- That officer has been a financial consultant for all customers cooperating with him. (Noun phrase)
(Pegawai kantor tersebut sudah menjadi seorang konsultan keuangan untuk semua pelanggan yang bekerja sama dengannya)
- The Queen of Elizabeth II has been merciful to allow the refugees trespass her kingdom. (Adjective phrase)
(Ratu Elizabeth II sudah bermurah hati dengan mengizinkan para pengungsi memasuki kerajaannya)
- Those kids have been around the amusement park to play and enjoy all kinds of amusement rides. (Adverb of place)
(Anak-anak itu sudah ada di sekita area taman hiburan untuk bermain dan menikmati wahan komedi putar)
Penggunaan present perfect yang lainnya:
Selain penggunaan umum di atas, present perfect juga memiliki kegunaan lain ketika digunakan dalam konteks berbahasa Inggris. Berikut ini adalah dua penggunaan present perfect yang lainnya:
- Digunakan untuk menyatakan peristiwa atau kegiatan yang berlangsung di masa lalu namun efek/hasilnya masih terasa atau terlihat hingga sekarang.
Contoh:- This fruit soup is too sweety. Hanna has put too much sugar into it.
(Sup buah ini terlalu manis. Hanna telah memberi gula terlalu banyak)Keterangan: Hanna awalnya menggulai kari sup buah terlalu banyak. Efeknya adalah sup buah jadi terlalu manis - Juan and Felix are happy now because the head of foundation has awarded them a master-degree scholarship.
(Juan and felix tampak senang sekarang karena kepala yayasan telah menganugerahi mereka beasiswa S-2)
- This fruit soup is too sweety. Hanna has put too much sugar into it.
- Digunakan untuk menyatakan aktivitas atau peristiwa yang baru saja terjadi. Dalam hal ini, kita menggunakan keterangan waktu just [baru saja].
Contoh:- The chicken has just decayed since the temperature changed drastically
(Daging ayam itu baru saja membusuk karena suhu berubah drastis) - The marketing manager has just questioned my reason to take day off.
(Manajer marketing baru saja mempertanyakan alasanku mengambil hari-hari cuti)
- The chicken has just decayed since the temperature changed drastically
Soal No.1
(Soal SPMB/2013/Reg III)
“Is no one living with your grandmother in that house?”
“No, and she _____ anyone do anything for her for years.”
- Never had
- Does not have
- Has never had
- Never has
- Will never have
PEMBAHASAN :
Keterangan waktu since (sejak) menandakan present perfect. Maka jawaban yang benar adalah opsi C. She has never had anyone do anything for her for years. (Ia tidak pernah menyuruh seseorang melakukan sesuatu untuknya selama bertahun-tahun)
Jawaban C
Soal No.2
Teresa and her brother_______in that flat since he studied in Sydney University last year.
- Have lived
- Has Lived
- Had lived
- Was living
- Would live
PEMBAHASAN :
Keterangan waktu since (sejak) menandakan present perfect. Maka jawaban yang benar adalah A. Teresa dan adiknya sudah tinggal di apartment itu sejak ia belajar di Universitas Sydney tahun lalu.
Jawaban A
Soal No.3
______the customers_______the entire stock in the discount days since last week?
- Had, bought up
- Have, bought up
- Did, bought up
- Were, buying up
- Did, buy up
PEMBAHASAN :
Keterangan waktu since (sejak) menandakan present perfect tense. Maka jawaban yang benar adalah B. Pertanyaan dimulai dengan Have/Has + S + Verb 3? Apakah para pelanggan sudah memborong stok barang di hari-hari diskon sejak menggu lalu? (Have the customers bought up the entire stock in the discount days since last week?)
Jawaban B
Soal No.4
The athletes from South East Asia _________ the running competition in Australia yet.
- Has won
- Won
- Had won
- Have not won
- Do not win
PEMBAHASAN :
Yet merupakan penanda untuk present perfect bentuk negatif. Maka jawabannya adalah yang D. “Atlet-atlet dari Asia Tenggara belum memenangkan kompetisi berlari di Australia. (The athletes from Sout East Asia have not won the running competition in Australia yet)
Jawaban D
Soal No.5
Since Raisya’s neighbors helped her to build her house, she _______ her bad attitude so that it becomes better now
- Had changed
- Changed
- Change
- Has been changing
- Has changed
PEMBAHASAN :
Keterangan waktu since (sejak) menandakan present perfect. Maka jawabannya adalah yang E. “Sejak tetangga Raisya membantunya membangun rumahnya, ia sudah merubah sifat buruknya sehingga sifatnya menjadi lebih baik”. Since Raisya’s neighbors helped her to build her house, she has changed her bad attitude so that it becomes better now
Jawaban E
Soal No.6
For ten years, the Mount of Merapi, the most active volcano in Indonesia_________ hundreds times and has threatened the people on the slope of it.
- Has been exploding
- Has exploded
- Exploded
- Is exploding
- Explodes
PEMBAHASAN :
Keterangan waktu for (selama) menunjukan present perfect tense. Maka jawabannya adalah yang B. “Selama sepuluh tahun, Gunung Merapi, Gunung api teraktif di Indonesia, telah meletus ratusan kali dan mengancam warga yang ada di lereng dunung tersebut.”
Jawaban B
Soal No.7
Farhan _______ the arrival of special guests suddenly so that he has to prepare everything to welcome them.
- Anticipate
- Anticipates
- Has already anticipated
- Has been anticipating
- Have not anticipated
PEMBAHASAN :
So that menunjukan hubungan sebab-akibat. Di mana sebab (cause) selalu ditunjukan oleh bentuk present perfect. Maka jawabannya adalah C. “Farhan sudah mengantisipasi kedatangan tamu khusus secara mendadak sehingga (efeknya) ia harus mempersiapkan segalanya untuk menyambut mereka.”
Jawaban C
Soal No.8
Since Amanda ________ in Germany, ia has ignored the job offer from several big companies in Germany
- Worked
- Workes
- Working
- Has worked
- Had been working
PEMBAHASAN :
Keterangan waktu since (sejak) menandakan present perfect. Maka jawabannya adalah yang D. “Sejak Amanda bekerja di Jerman, ia sudah menolak tawaran kerja dari beberapa perusahaan besar dari Jerman.”
Jawaban D
Soal No.9
‘Is one living with your grandmother in that house?’
‘No, and she … anyone do anything for her for years.’
- Never had
- Does not have
- Has never had
- Never has
- Will never have
PEMBAHASAN :
‘Is one living with your grandmother in that house?’
(Apakah seseorang sekarang tinggal bersama nenekmu di rumah itu?) ® peristiwa masa kini
‘No, and she … anyone do anything for her for years.’
For years → Perfect Tense atau Perfect Continuous
(Tidak, dan dia … siapa pun melakukan apa saja untuknya selama bertahun-tahun)
Maka untuk melengkapi kalimat tersebut menggunakan bentuk waktu Present Perfect Tense (have/ has + V3 atau have/ has been = has never had)
Jawaban C
Soal No.10
‘You look so un happy, Anton. What’s the matter?’
‘My father … his job.’
- Has just lost
- Has been losing
- Losing
- Is losing
- Loses
PEMBAHASAN :
‘You look so un happy, Anton. What’s the matter?’
(Kamu terlihat begitu tidak bahagia, Anton. Ada masalah apa?)
‘My father … his job.’
(Ayahku … pekerjaannya)
Untuk melengkapi kalimat di atas, bentuk waktu yang relevan adalah Present Perfect Tense (have/ has + just + V3 = has just lost/ baru saja kehilangan)
Jawaban A
Soal No.11
“Ten years ago there was no statue in front of this building.”
“Well it … there for three years now.”
- Is
- Has been
- Is being
- Was
- Had been
PEMBAHASAN :
“Ten years ago there was no statue in front of this building.”
(sepuluh tahun yang lalu tidak ada patung di depan gedung ini)
“Well it … there for three years now.”
(Yah … di sana selama tiga tahun sekarang)
Untuk melengkapi kalimat tersebut keterangan waktu yang relevan adalah Present Perfect Tense (have/ has + V3 = has been )
Jawaban B
Soal No.12
“Do you often go to restaurants?”
“No, it … quite a long time since I went to a restaurant with my friends.”
- Has been
- Would be
- Is being
- Was
- Had been
PEMBAHASAN :
“Do you often go to restaurants?”
(Apakah kamu sering pergi ke restoran?)
“No, it … quite a long time since I went to a restaurant with my friends.”
(Tidak, itu … sudah cukup lama sejak saya pergi ke restoran dengan teman-teman saya)
Pada kalimat tanya keterangan waktunya berbentuk Present, sedangkan pada kalimat jawaban berbentuk Perfect Tense atau Perfect Continuous Tense. Sehingga untuk melengkapi kalimat di atas harus berbentuk Present Perfect Tense atau Present Perfect Continuous, yaitu has been.
Jawaban A
Soal No.13
‘What are you looking for?’
‘My wallet; I don’t know where I … it’
- Have been putting
- Am putting
- Had put
- Was putting
- Have put
PEMBAHASAN :
‘What are you looking for?’
(Apa yang sedang kamu cari?)
‘My wallet; I don’t know where I … it’
(Dompetku; Saya tidak tahu di mana saya … itu)
Untuk melengkapi kalimat di atas yaitu have put (tadi meletakkan)
Jawaban E
Soal No.14
Windy has stayed with us since her father …
- Sends abroad by his company
- Sent abroad by his company
- Was sent abroad by his company
- Is sent abroad by his company
- To be sent abroad by his company
PEMBAHASAN :
Windy has stayed with us since her father … (Windy telah tinggal bersama kami sejak ayahnya …)
Terdapat kata since yang berarti pasif dengan rumus Since + Past + Tense (V2 ). Maka jawaban yang tepat adalah was sent abroad by his company (dikirim ke luar negeri oleh perusahaannya)
Jawaban C
Soal No.15
“How long has he been the principal of our school?”
“Since I … this school.”
- Was entering
- Have entered
- Had entered
- Entered
- Had been entering
PEMBAHASAN :
“How long has he been the principal of our school?”
(Sudah berapa lama dia menjadi kepala sekolah di sekolah kita?)
“Since I … this school.”
(Sejak aku … sekolah ini)
Terdapat keterangan waktu has been yaitu Present Perfect Tense dan since yaitu since + Past Tense (V2 ). Maka untuk melengkapi soal di atas dengan menggunakan rumus Present Perfect (have/ has + V3 ) + since + Past Tense (V2 ) yaitu since I entered.
Jawaban D
Soal No.16
“We haven’t heard from Didi for such a long time.”
“We haven’t either, since he … to Dili.”
- Moves
- Moved
- Was moving
- Has moved
- Had moved
PEMBAHASAN :
“We haven’t heard from Didi for such a long time.”
(Sudah lama kami tidak mendengar kabar dari Didi)
“We haven’t either, since he … to Dili.”
(Kami juga belum, karena dia … ke Dili)
Bentuk kata kerja haven’t heard merupakan Present Perfect dengan salah satu keterangan waktu since + Past Tense (V2 ). Maka jawaban yang tepat untuk melengkapi kalimat di atas adalah since he moved (sejak dia pindah).
Jawaban B
Soal No.17
I started school when I was five years old. I … a student for seventeen years now.
- Have been
- Am to be
- Am
- Am being
PEMBAHASAN :
I started school when I was five years old. I … a student for seventeen years now.
(Saya mulai sekolah ketika saya berusia lima tahun. Saya … seorang siswa selama tujuh belas tahun sekarang)
Terdapat keterangan waktu yaitu for seventeen years now yaitu bentuk Present perfect atau Present Perfect Continuous Tense. Maka untuk melengkapi kalimat di atas yang dibutuhkan to be, jawabannya adalah have been.
Jawaban A
Soal No.18
Because the river … steadily since Sunday, the residents of the area have been advised to prepare for flood conditions.
- Is rising
- Has been rising
- Rose
- Had risen
PEMBAHASAN :
Kalimat di atas menunjukkan kejadian masih terjadi sampai sekarang, hal ini terlihat pada:
- Terdapat keterangan waktu since Sunday
- Terdapat kata kerja have been
Maka untuk melengkapi kalimat di atas yang tepat adalah bentuk kata kerja Present Perfect Tense yaitu has been rising.
Jawaban B
Soal No.19
A : “The radio says that the most of the streets in Jakarta are flooded at the moment.”
B : “I’m not surprised. We … so much rain for a week now.”
- Had
- Have had
- Had
- Are having
- Had had
PEMBAHASAN :
A : “The radio says that the most of the streets in Jakarta are flooded at the moment.”
(Radio mengatakan bahwa sebagian besar jalan di Jakarta saat ini tergenang air)
B : “I’m not surprised. We … so much rain for a week now.”
(Saya tidak terkejut. Kami … begitu banyak hujan selama seminggu sekarang)
Perhatikan keterangan waktu pada kalimat di atas berikut ini:
- at the moment → Present
- for a week now → Perfect
maka jawaban yang tepat untuk melengkapi kalimat di atas harus berbentuk Present Perfect Tense → S + Have/ has + V3 )
Jawaban B
Soal No.20
“Most of our company rules were set up in 1980; I think some need to be revising.”
“That’s right, until now, none of them … “
- Is ever revised
- Was ever revised
- Will ever be revised
- Has ever been revised
- Had ever been revised
PEMBAHASAN :
“Most of our company rules were set up in 1980; I think some need to be revising.”
(Sebagian besar peraturan perusahaan kami dibuat pada tahun 1980; Saya pikir beberapa perlu direvisi)
“That’s right, until now, none of them … “
(Itu benar, sampai sekarang, tidak satupun dari mereka …)
Petunjuk untuk menjawab pertanyaan di atas until now, berarti peraturan tersebut belum pernah direvisi sejak 1980 sampai sekarang (bentuk dari Present Perfect Tense → S + Have/ has + V3 )
Jawaban D
Semoga Bermanfaat