pembahasan selanjutnya adalah
Pembahasan soal-soal Fisika Ujian Nasional (UN) tahun 2019 nomor 36 sampai dengan nomor 40 tentang:
- arus dan tegangan bolak balik,
- induksi magnetik,
- fisika inti [radioisotop],
- teori relativitas, dan
- gejala kuantum (hukum pergeseran Wien].
Soal No. 36 tentang Arus dan Tegangan Bolak Balik
Dari rangkaian tersebut:
- Impedansi rangkaian 290 Ω.
- Kuat arus maksimum rangkaian 20 mA.
- Rangkaian bersifat kapasitif.
- Tegangan efektif ujung bc sebesar 2,5√2 volt.
Pernyataan yang benar berkaitan dengan rangkaian di atas adalah ….
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (1) dan (4)
D. (2) dan (3)
E. (2) dan (4)
Pembahasan
Diketahui:
R = 210 Ω
L = 1,8 H
C = 16 μF
V = 5,8 sin 250t → ω = 250
Reaktansi induktif dan kapasitif rangkaian tersebut adalah:
Karena XL > XC maka rangkaian bersifat induktif. [pernyataan 3 salah]
Impedansi rang tersebut adalah:
Berdasarkan persamaan V = 5,8 sin 250t, diperoleh Vm = 5,8 volt. Sehingga kuat arus maksimumnya adalah:
Vm = Im Z
5,8 = Im ∙ 290
Im = 0,02 A
= 20 mA [pernyataan 2 benar]
Tegangan ujung bc adalah tegangan induktor maksimum.
(VL)m = Im VL
= 0,02 ∙ 450 volt
= 9 volt
Sedangkan tegangan efektif ujung bc adalah:
(VL)ef = (VL)m × ½ √2
= 9 × ½ √2 volt
= 4,5√2 volt [pernyataan 4 salah]
Jadi, pernyataan yang benar berkaitan dengan rangkaian di atas adalah pernyataan 1 dan 2 (A).
Soal No. 37 tentang Induksi Magnetik
Kumparan P berjari-jari 5 cm dan kumparan Q berjari-jari 20 cm. Kuat arus yang mengalir pada kumparan Q adalah iQ = 20 A dan resultan kuat medan magnet di pusat lingkaran adalah nol. Berapakah kuat arus yang mengalir di kawat P (iP)?
A. 15 A.
B. 20 A.
C. 25 A.
D. 30 A.
E. 35 A.
Pembahasan
Karena resultan kuat medan magnet di pusat lingkaran sama dengan nol dan arah arus listrik yang melalui kawat P dan Q berlawanan maka:
Jadi, kuat arus yang mengalir di kawat P adalah 15 A (A).
Perdalam materi ini di Pembahasan Fisika UN: Induksi Magnetik.
Soal No. 38 tentang Fisika Inti [radioisotop]
- Mengukur kedalaman laut.
- Membunuh sel kanker.
- Mensterilkan alat kesehatan.
- Menentukan kecepatan aliran sungai.
Manakah yang memanfaatkan radioisotop Co-60?
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)
E. (3) dan (4)
Pembahasan
Di antara manfaat radioisotop Cobalt-60 adalah:
- mematikan sel kanker dan tumor [pernyataan 2 benar]
- sterilisasi alat-alat kedokteran [pernyataan 3 benar]
Untuk mengukur kedalaman laut biasanya digunakan gelombang bunyi. Sedangkan untuk menentukan kecepatan aliran sungai digunakan Iodium-131 (I-131) dan Natrium-24 (Na-24).
Jadi, manfaat dari radioisotop Co-60 adalah pernyataan 2 dan 3 (C).
Perdalam materi ini di Pembahasan Fisika UN: Fisika Inti.
Soal No. 39 tentang Teori Relativitas
A. 0,3 c
B. 0,4 c
C. 0,6 c
D. 0,8 c
E. 1,25 c
Pembahasan
Diketahui:
m = (1 + 25%) m
= 5/4 m
Massa suatu benda akan mengalami pertambahan jika bergerak dengan kecepatan relativistik.
Sampai di sini sudah bisa ditebak bahwa v = 3/5 c (triple Pythagoras). Ok, lanjut!
Jadi, kecepatan gerak benda tersebut adalah 0,6 c (C).
Soal No. 40 tentang Gejala Kuantum [hukum pergeseran Wien]
Dari grafik tersebut dapat disimpulkan bahwa ….
A. panjang gelombang maksimum (λmaks) yang dipancarkan cenderung naik saat suhunya naik
B. panjang gelombang maksimum (λmaks) yang dipancarkan cenderung turun saat suhunya naik
C. panjang gelombang maksimum (λmaks) yang dipancarkan cenderung tetap saat suhunya naik
D. panjang gelombang maksimum (λmaks) yang dipancarkan cenderung turun saat suhunya turun
E. panjang gelombang maksimum (λmaks) yang dipancarkan sebanding dengan suhu benda
Pembahasan
Pada grafik di atas, setiap kali suhu dinaikkan maka panjang gelombang selalu bergeser ke kiri. Artinya, semakin besar T, semakin kecil λmaks.
Jadi, kesimpulan grafik di atas adalah panjang gelombang maksimum (λmaks) yang dipancarkan cenderung turun saat suhunya naik (B).
Simak Pembahasan Soal Fisika UN 2019 selengkapnya.
Simak juga:
Pembahasan Fisika UN 2014
Pembahasan Fisika UN 2015
Pembahasan Fisika UN 2016
Pembahasan Fisika UN 2017
Pembahasan Fisika UN 2018
Dapatkan pembahasan soal dalam file pdf di sini.
Terimakasih
Semoga Bermanfaat