Pembahasan Matematika IPA UN 2019 No. 11

Posted on

pembahasan selanjutnya adalah

Transformasi geometri, Pembahasan Matematika IPA UN 2019 No. 11 - 15 Paket 2

Pembahasan soal Ujian Nasional (UN) tahun 2019 bidang studi Matematika SMA-IPA nomor 11 sampai dengan nomor 15 paket 2 tentang:

  • invers fungsi, 
  • matriks, 
  • transformasi geometri, 
  • turunan fungsi, dan 
  • limit fungsi.

Soal No. 11 tentang Invers Fungsi

Diketahui fungsi f(x) = √(3x + 5) dengan x ≥ −5/3. Jika f−1(x) adalah invers dari fungsi f(x), nilai dari f−1(3) = ⋯.
A. 4/3
B. 2/3
C. 1/3
D. −2/3
E. −4/3



Pembahasan

Menentukan invers fungsi atau fungsi kebalikan dapat dilakukan dengan cara meletakkan variabel x di ruas kiri terlebih dahulu.

f(x) = √(3x + 5)
y = √(3x + 5)
y2 = 3x + 5
3x = y2 − 5
x = ⅓ (y2 − 5)

Kemudian x di ruas kiri kita ubah menjadi f−1(x) sedangkan y di ruas kanan kita ubah menjadi x.

f−1(x) = ⅓ (x2 − 5)

Nah, sekarang tinggal memasukkan nilai x = 3.

f−1(3) = ⅓ (32 − 5)
= ⅓ ⋅ 4
= 4/3

Jadi, nilai dari f−1(3) adalah 4/3 (A).

Perdalam materi ini di Pembahasan Matematika UN: Komposisi dan Invers Fungsi.

Soal No. 12 tentang Matriks

Diketahui persamaan matriks
Persamaan matriks, soal matematika IPA UN 2019

Nilai 2ab = ⋯.

Pembahasan

Kita operasikan dulu perkalian matriks di ruas kiri.

Operasi perkalian matriks

Diperoleh persamaan linear:

2a + 4b = 8 … (1)
a − 2b = 12  … (2)

Persamaan (1) kita bagi 2 kemudian kita eliminasikan dengan persamaan (2).

a + 2b = 4
a − 2b = 12

 +
2a = 16
a = 8

Substitusi a = 8 ke persamaan (1) diperoleh:
Dengan demikian,

2ab = 2×8 − (−2)
= 16 + 2
= 18

Jadi, nilai dari 2ab adalah 18 (A).

Perdalam materi ini di Pembahasan Matematika UN: Matriks.

Soal No. 13 tentang Transformasi Geometri

Misalkan A’(−1, −2) dan B’(3, 7) adalah hasil bayangan titik A(−1. 0) dan B(2, 1) oleh transformasi X berordo 2×2. Jika C’(0, 1) adalah bayangan titik C oleh transformasi tersebut, titik C adalah ….
Artkel Terkait  30 Antonim Ujung dalam Bahasa Indonesia
A. (−1, 1)
B. (1, 1)
C. (1, 3)
D. (2, −3)
E. (2, 3)

Pembahasan

Matriks transformasi X berordo 2×2, misal

Matriks X

Bayangan A oleh transformasi X berlaku hubungan

Bayangan titik A oleh transformasi X

Sehingga diperoleh:

a = 1
c = 2

Demikian juga bayangan B oleh transformasi X berlaku hubungan

Bayangan titik B oleh transformasi X

Sehingga diperoleh:

2a + b = 3
2c + d =7

Substitusi a = 1 dan c = 2 pada kedua persamaan di atas diperoleh:

Dengan demikian matriks transformasi X adalah:

Matriks transformasi X

Sedangkan invers matriks transformasi X adalah:

Invers matriks X transformasi

Untuk menentukan titik C dari C’ berlaku hubungan:

menentukan titik C dari C’ dengan matriks transformasi X

Jadi, titik C adalah (−1, 1) (A).

Perdalam materi ini di Pembahasan Matematika UN: Transformasi Geometri.

Soal No. 14 tentang Turunan Fungsi

Diketahui f(x) = 2x2 − 3x − 5. Hasil dari
Limit turunan fungsi, soal matematika IPA UN 2019

adalah ….

A. 2x − 3
B. 4x − 3
C. 6x − 3
D. 4x3 − 3x2
E. 4x3 − 2x

Pembahasan

Perhatikan rumus di bawah ini!

Rumus limit turunan

Dengan demikian hasil limit fungsi tersebut adalah turunan dari fungsi f(x).

f(x) = 2x2 − 3x − 5
f’(x) = 4x − 3

Jadi, hasil dari limit tersebut adalah 4x − 3 (B).

Perdalam materi ini di Pembahasan Matematika UN: Turunan Fungsi.

Soal No. 15 tentang Limit Fungsi

Nilai dari
Limit sekawan, soal limit matematika IPA UN 2019

A.
B. 25/9
C. 25/6
D. 25/3
E.

Pembahasan

Limit fungsi di atas lebih mudah dikerjakan dengan menggunakan dalil L’Hopital, caranya hanya dengan menurunkan pembilang dan penyebutnya. Misalkan pembilangnya adalah f(x) dan penyebutnya g(x).

Turunan penyebut dan pembilang

Dengan demikian,

Menyelesaikan limit dengan dalil L'Hopital

Jadi, nilai dari limit di atas adalah 25/9 (B).

Perdalam materi ini di Pembahasan Matematika UN: Limit Fungsi.

Simak Pembahasan Soal Matematika IPA UN 2019 Paket 2 selengkapnya.

Dapatkan pembahasan soal dalam file pdf  di sini.

Terimakasih

Semoga Bermanfaat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *